Senin, 18 September 2023

Materi Ajar: Senin, 18 September 2023

 Hari/ Tanggal                   :  Senin, 18 September 2023

Tema 2                               :  Bermain di Lingkungan

Subtema 4                         :  Bermain di Tempat Wisata

Pembelajaran                   :  5

 

Bismillah..

Assalamualaikum Anak sholih dan sholihah…

Bagaimana kabarnya hari ini?

Masih semangat kah Nak?

Inshaa Allah masih selalu semangat ya sayang…

Masya Allah… anak-anak hebat Ibu guru!

 

Apakah anak-anak baik Ibu Guru sudah siap untuk memulainya?

Baik, kita akan mempelajari pembelajaran 5. Dimana, pada pembelajaran hari ini bertujuan Dengan melakukan pengamatan, siswa dapat menuliskan hasil pengamatan sederhana tentang keragaman benda di lingkungan sekitar memperhatikan penggunaan ejaan dengan disiplin, siswa dapat mengelompokkan berbagai hal yang tidak boleh dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di tempat wisata dengan cermat. Serta, Dengan membaca teks bacaan tentang “Estafet Bola”, siswa dapat menjelaskan prosedur variasi gerakan meliukkan badan tanpa berpindah tempat sesuai dengan konsep tubuh, ruang, usaha, dan keterhubungan dalam berbagai bentuk permainan estafet bola dengan percaya diri.

 

 

Beni diminta menyiapkan barisan temannya. 

Mereka akan melakukan permainan.

 

Ayo Mengamati

Amatilah gambar berikut!


Apa saja yang dilakukan Beni bersama temantemannya? 

Pernahkah kamu melakukan permainan seperti yang dilakukan Beni?

 

Sekarang, simaklah cerita yang disampaikan gurumu! 

Kemudian, catatlah isi cerita yang kamu dengar!



Jawablah pertanyaan berikut berdasarkan cerita yang kamu dengar! 

1. Apa nama permainan yang sedang dilakukan oleh Beni?

 

............................................................................

 ............................................................................

2. Apa alat yang digunakan dalam permainan?

 

............................................................................

............................................................................

3. Apa alat lain yang bisa digunakan?

 

............................................................................

............................................................................

4. Mengapa mereka menang?

 

............................................................................

............................................................................

5. Bagaimana aturan dalam permainan itu?

 

............................................................................

............................................................................

 

 

Ayo Mencoba

Lakukanlah pengamatan sederhana berikut! 

Sediakan alat dan bahannya!

Keragaman Benda

Alat dan bahan: bola, kayu, dan balon. 

Petunjuk:

1. Amatilah alat dan bahan satu persatu! 

2. Isilah titik-titik di bawah! 

 

Hasil pengamatan:

      1.       Nama benda : ............................................. 

Ciri-ciri benda : ............................................. 

Bentuk benda : .............................................

 

      2.       Nama benda : ............................................. 

Ciri-ciri benda : ............................................. 

Bentuk benda : .............................................

 

      3.       Nama benda : ............................................. 

Ciri-ciri benda : ............................................. 

Bentuk benda : .............................................


Ayo Berlatih

Perhatikanlah gambar berikut! 

Kelompokkanlah hal yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di tempat wisata! 

Berikan tanda centang (√) pada gambar yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di tempat wisata!

Berikan tanda silang (x) pada gambar yang tidak boleh dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di tempat wisata!

Kamu sudah bisa mengelompokkan hal yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di tempat wisata. 

Sekarang, kelompokkanlah hal yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di rumah! 

Berikan tanda centang (√) pada gambar yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di rumah! 

Berikan tanda silang (x) pada gambar yang tidak boleh dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di rumah!



Ayo Membaca

Bacalah teks bacaan berikut dengan lancar!



Coba ceritakan cara melakukan permainan estafet bola!


Alhamdulillah untuk pertemuan hari ini kalian telah mengikutinya dengan baik.

Apakah anak-anak bahagia belajar hari ini? (refleksi)

Apakah anak-anak nyaman belajar hari ini?

Apa yang telah kalian pelajari hari ini? (Review)

Terimakasih atas kerjasamanya hari ini dalam pembelajaran. Tetap menjadi anak yang baik.

Mari kita tutup pembelajaran hari ini dengan berdoa.

Ibu guru akhiri, Wassalamu’alaikum Wr.Wb.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar