Senin, 17 April 2023

Materi Ajar: Senin, 17 April 2023

 Hari/ Tanggal :  Senin, 17 April 2023

Tema 8 :  Keselamatan di Rumah dan Perjalanan

Subtema 2 :  Menjaga Keselamatan di Rumah

Pembelajaran :  1 dan 2


Bismillah..

Assalamualaikum Anak sholih dan sholihah…

Bagaimana kabarnya hari ini?

Masih semangat kah Nak?

Inshaa Allah masih selalu semangat ya sayang…

Masya Allah… anak-anak hebat Ibu guru!


Alhamdulillah, pada Minggu ini, kalian akan mempelajari Subtema 2 yaitu Menjaga Keselamatan di Rumah.

Apakah anak-anak baik Ibu Guru sudah siap untuk memulainya?

Baik, kita akan mempelajari pembelajaran 1 dan 2. Dimana, pada pembelajaran hari ini bertujuan nantinya kalian setelah mempelajari materi hari ini, kalian dapat membaca teks pendek yang di dalamnya memuat aturan penggunaan huruf kapital (nama orang) dengan lafal dan intonasi yang tepat. Kalian juga akan dapat menentukan konversi satuan waktu dengan benar. Serta, dapat mengidentifikasi gerak bagian anggota tubuh dalam bentuk tarian dengan hitungan secara tepat.



Keselamatan di rumah banyak bentuknya. 

Ada keselamatan diri dan keselamatan keluarga. 

Udin dan keluarga selalu menjaga keselamatan di rumah. 

Sikap Udin dan keluarga pantas untuk ditiru.


Ayo Mengamati

Amati gambar berikut dengan teliti!

Apa saja yang dilakukan Udin dan keluarga? 

Apakah kamu melakukan hal yang sama seperti Udin dan keluarga?


Jam menunjukkan pukul 14.00. 

Udin dan kakak membersihkan debu pada dokumen keluarga. 

Dokumen keluarga banyak jenisnya. 

Ada kartu keluarga, ijazah, surat keterangan lahir, akta kelahiran, KTP, dan surat berharga lainnya. Dokumen keluarga harus dijaga dengan baik.


Amati dan bacalah teks percakapan berikut!

Apa isi percakapan Udin dan kakak? 

Apa kesimpulanmu terhadap isi percakapan mereka?


Ayo Membaca

Udin membersihkan kartu pelajar kakak. 

Kartu pelajar juga merupakan dokumen penting. 

Kita harus menjaganya dengan baik. 

Bacalah identitas kartu pelajar kakak Udin berikut!

Tentu kamu masih ingat dengan penggunaan huruf kapital, bukan? 

Setiap nama orang, harus ditulis dengan huruf kapital. 

Misalnya saja nama Mutiara.


Isilah kartu pelajar berikut sesuai dengan identitasmu masing-masing! 

Tulislah mengikuti aturan penggunaan huruf kapital!


Ayo Mengamati

Amati kembali gambar Udin dan kakak ketika membersihkan dokumen keluarga! 

Apa yang digunakan Udin dan kakak untuk membersihkan debu pada dokumen keluarga? 

Mereka menggunakan kemoceng, bukan?


Perhatikan gambar berikut!

Lakukanlah gerakan tari mengikuti tahap-tahap berikut!

Lakukan gerakan tari seperti gambar sebelumnya!

Gunakan hitungan dua kali delapan!

Setelah mahir, kombinasikan gerakan tari dalam posisi duduk dan berdiri secara bergantian!

Gunakan juga hitungan dua kali delapan!



Ayo Mengamati

Masih ingatkah kamu pukul berapa Udin dan kakak mulai membersihkan dokumen keluarga? 

Mereka mulai membersihkan dokumen keluarga pukul 14.00. 

Jam sekarang menunjukkan pukul 15.00. 

Amatilah gambar berikut dengan teliti!

Lama waktu kegiatan 1 jam. 

Tahukah kamu 1 jam berapa menit? 

Kita dapat menggunakan model jam untuk mengetahui berapa menit dalam 1 jam. 

Perhatikan gambar berikut dengan teliti!


Ayo Berlatih

Tentukan lama kegiatan yang ditunjukkan tanda waktu pada jam berikut! 

Hitung pula berapa menit kegiatan itu berlangsung!


Udin dan keluarga melakukan kerja bakti di rumah. 

Teman-teman Udin juga ikut membantu. 

Mereka membersihkan perabot rumah tangga. 

Perabot yang bersih akan tahan lama.


Ayo Mengamati

Apa yang dilakukan Udin dan teman-teman? 

Menurutmu, mengapa mereka perlu melakukan itu?


Tentu kamu masih ingat dengan penggunaan huruf kapital, bukan? 

Huruf kapital digunakan untuk penulisan setiap awal kata nama orang. 

Perhatikan kalimat-kalimat berikut dengan teliti! 

1. Namaku Udin

2. Kakakku bernama Mutiara. 

3. Ibuku bernama Fatima. 

4. Ayahku bernama Rahmat.


Kerjakan latihan mengikuti petunjuk berikut!

Lengkapilah kalimat berikut dengan nama anggota keluargamu!

Aku bernama …………………….

Ayahku bernama ……………….

Ibuku bernama ………………….

Kakakku bernama ……………..

Adikku bernama ………………..



Ayo Mengamati

Amati dan bacalah teks berikut dengan lafal dan intonasi yang tepat!


Lakukan kegiatan berikut sesuai petunjuk!

Coba ceritakan kegiatan kerja bakti yang pernah kamu lakukan bersama teman!

Ceritakan yang berhubungan dengan menjaga agar perabot rumah tangga di rumahmu lebih tahan lama!

Ceritakan dengan Bahasa yang santun!



Ayo Mengamati

Ayah, Udin, dan teman-teman memindahkan meja. 

Ada yang menarik, ada juga yang mendorong. 

Ayah menarik meja. Udin dan teman-teman mendorong meja. 

Menarik dan mendorong dapat dilakukan dalam kegiatan bermain. 

Perhatikan gambar berikut dengan teliti!


Tahukah kamu cara melakukan kegiatan bermain di atas? 

Bacalah cara melakukan kegiatan bermain berikut!

Bermain Menarik Teman

1. Tentukanlah tempat yang aman untuk bermain. 

2. Kamu dapat bermain di halaman rumah. 

3. Berdirilah berpasangan bersama temanmu! 

4. Angkat kedua tanganmu lurus ke depan! 

5. Pegang tangan temanmu dan mulailah saling tarik-menarik! 

6. Dengarkan aba-aba dari gurumu atau orang dewasa yang ada di dekatmu! 

7. Tarik tangan temanmu dengan sekuat tenagamu! 

8. Siapa yang berhasil manarik teman, dialah pemenangnya. 

9. Lakukan dua kali dengan ganti posisi tempat berdiri!


Bermain Mendorong Teman

1. Tentukanlah tempat yang aman untuk bermain. 

2. Kamu dapat bermain di halaman rumah. 

3. Berdirilah berpasangan bersama temanmu! 

4. Angkat kedua tanganmu lurus ke depan dengan kedua telapak tangan menghadap ke depan! 

5. Tempelkan kedua telapak tanganmu dengan kedua telapak tangan temanmu! 

6. Dengarkan aba-aba dari gurumu atau orang dewasa yang ada di dekatmu! 

7. Dorong telapak tangan temanmu dengan sekuat tenagamu!

8. Siapa yang berhasil mendorong teman, dialah pemenangnya. 

9. Lakukan dua kali dengan ganti posisi tempat berdiri!




Alhamdulillah untuk pertemuan hari ini kalian telah mengikutinya dengan baik.

Apakah anak-anak bahagia belajar hari ini? (refleksi)

Apakah anak-anak nyaman belajar hari ini?

Apa yang telah kalian pelajari hari ini? (Review)

Terimakasih atas kerjasamanya hari ini dalam pembelajaran. Tetap menjadi anak yang baik.

Mari kita tutup pembelajaran hari ini dengan berdoa.

Ibu guru akhiri, Wassalamu’alaikum Wr.Wb.


Jumat, 14 April 2023

Materi Ajar: Jumat, 14 April 2023

 Hari/ Tanggal                   :  Jum’at, 14 April 2023

Tema 8                               :  Keselamatan di Rumah dan Perjalanan

Subtema 1                         :  Aturan Keselamatan di Rumah

Pembelajaran                   :  6

 

Bismillah..

Assalamualaikum Anak sholih dan sholihah…

Bagaimana kabarnya hari ini?

Masih semangat kah Nak?

Inshaa Allah masih selalu semangat ya sayang…

Masya Allah… anak-anak hebat Ibu guru!

 

Alhamdulillah, pada hari ini kita melanjutkan pembelajaran di hari sebelumnya, dimana pada hari ini kalian akan melanjutkan pada pembelajaran ke-6 ya Nak.

Pada pembelajaran hari ini bertujuan nantinya kalian setelah mempelajari materi hari ini, kalian dapat membaca kalimat sederhana yang di dalamnya memuat aturan penggunaan tanda tanya dengan lafal dan intonasi yang tepat. Dengan mengamati putaran jam, kalian dapat mengenal satuan baku untuk mengukur waktu dengan benar. Dan nantinya dengan berdiskusi, kalian dapat memberikan contoh kegiatan beribadah yang menunjukkan persatuan dalam keberagaman teman sekolah dengan benar.

 

 

Udin merayakan ulang tahun. Ia mengundang semua teman satu kelasnya. 

Teman-teman akan dijamu makan siang di rumahnya


Ayo Mengamati



Apa isi percakapan Udin dan teman-teman?

 

 

Bacalah kalimat-kalimat tanya berikut dengan nyaring! 

1. Naik apa tadi ke sini? 

2. Siapa saja yang diundang Udin? 

3. Pukul berapa acaranya dimulai? 

4. Di mana ibu guru, ya? 

5. Bagaimana kalau sambil menunggu kita minum saja dulu? 

 

Kalimat-kalimat di atas merupakan kalimat tanya. 

Tentu kamu masih ingat dengan kalimat tanya, bukan? 

Kalimat tanya digunakan untuk menanyakan sesuatu.

 

Ayo Berlatih

Perhatikan gambar berikut dengan teliti!



Tulislah kalimat tanya berdasarkan gambar yang kamu amati! 

Tuliskan menggunakan kata apa, mengapa, kapan, siapa, di mana, dan bagaimana! 

Tuliskan pada kolom berikut dengan rapi! 

1. Apa ........................................................................... 

2. Mengapa .................................................................

3. Kapan ......................................................................

4. Siapa ........................................................................ 

5. Di mana .................................................................. 

6. Bagaimana .............................................................

 

Apakah pertanyaan yang kamu buat sudah benar? 

Jika belum, coba perbaiki dengan memperhatikan aturan kalimat tanya yang benar!

 

 

Ayo Membaca


Udin dan teman-teman berdoa bersama sebelum minum. 

Berdoa merupakan salah satu contoh perwujudan menjalankan ibadah. 

Mereka berdoa sesuai ajaran agama masing-masing. 

Mereka tidak saling memaksakan kehendak. 

Udin dan teman-teman menunjukkan sikap hidup rukun. 

Sikap hidup rukun merupakan wujud persatuan dalam keragaman. 

Tahukah kamu contoh kegiatan lain yang menunjukkan persatuan dalam menjalankan ibadah?

 

 

Coba tuliskan contoh kegiatan yang mencerminkan persatuan dalam beribadah! 

Perhatikan contoh berikut!


1.                   Menghormati temanmu yang sedang melakukan salat. 

Sekarang, coba tuliskan kegiatanmu pada tabel berikut! 

Tuliskan sesuai dengan ajaran agamamu!



Ayo Mengamati

Bacalah percakapan pada gambar berikut dengan nyaring!

Apa yang dilakukan Udin dan teman-teman pada gambar?

Pukul berapa kegiatan itu berlangsung? 

Perhatikan gambar jam berikut dengan teliti! 

Bilangan berapa saja yang kamu lihat?

Jadi dalam sehari, jam berputar penuh sebanyak 2 kali. 

Setelah pukul 12.00 siang, penulisan waktu tidak kembali ke pukul 01.00. 

Penulisan diteruskan ke pukul 13.00 hingga pukul 24.00. 

Pukul 24.00 sama dengan pukul 12 malam. 

Perhatikan kembali gambar berikut!



Ayo Berlatih

Tulislah tanda waktu yang ditunjukkan oleh jam berikut dengan tepat!




Alhamdulillah untuk pertemuan hari ini kalian telah mengikutinya dengan baik.

Apakah anak-anak bahagia belajar hari ini? (refleksi)

Apakah anak-anak nyaman belajar hari ini?

Apa yang telah kalian pelajari hari ini? (Review)

Terimakasih atas kerjasamanya hari ini dalam pembelajaran. Tetap menjadi anak yang baik.

Mari kita tutup pembelajaran hari ini dengan berdoa.

Ibu guru akhiri, Wassalamu’alaikum Wr.Wb.


Kamis, 13 April 2023

Materi Ajar: Kamis, 13 April 2023

 Hari/ Tanggal                   :  Kamis, 13 April 2023

Tema 8                               :  Keselamatan di Rumah dan Perjalanan

Subtema 1                         :  Aturan Keselamatan di Rumah

Pembelajaran                   :  5

 

Bismillah..

Assalamualaikum Anak sholih dan sholihah…

Bagaimana kabarnya hari ini?

Masih semangat kah Nak?

Inshaa Allah masih selalu semangat ya sayang…

Masya Allah… anak-anak hebat Ibu guru!

 

Alhamdulillah, pada hari ini kita melanjutkan pembelajaran di hari sebelumnya, dimana pada hari ini kalian akan melanjutkan pada pembelajaran ke-5 ya Nak.

Pada pembelajaran hari ini bertujuan nantinya kalian setelah mempelajari materi hari ini, kalian dapat membaca kalimat sederhana yang di dalamnya memuat aturan penggunaan tanda tanya dengan lafal dan intonasi yang tepat. Kalian dapat menjelaskan serta mempraktikkan penggunaan gerak menekuk dalam bentuk permainan di air dengan tepat. Serta, kalian dapat memberikan contoh kegiatan olahraga yang menunjukkan persatuan dalam keberagaman teman sekolah dengan benar.

 

Udin dan teman-teman bermain di halaman rumah. 

Mereka bermain gerakan dasar memutar. 

Mereka juga bermain gerakan dasar menekuk.

Gerakan dasar dapat dilakukan di halaman rumah. 

Keadaan halaman rumah perlu diperhatikan ketika bermain. 

Oleh karena itu, halaman rumah harus bersih dan tidak licin. 

Halaman rumah yang kotor harus dibersihkan.

Air yang tergenang juga harus dikeringkan terlebih dahulu. 

Hal ini berguna untuk keselamatan ketika bermain.

 

Ayo Mengamati


Apa isi percakapan Udin dan teman-teman? 

Mengapa tempat bermain harus bersih dan kering? 

Apakah tindakan Udin dan teman-teman sudah benar?

 

Bacalah kutipan percakapan Udin dan temanteman berikut dengan benar!

1. Bagaimana ya cara kita mengeringkannya? 

2. Bagaimana kalau kita gunakan alat pel karet untuk mengalirkan airnya? 

3. Di mana kita mendapatkan alat pel karet? 

4. Siapa yang punya?

 

Kalimat-kalimat di atas merupakan kalimat tanya. 

Kalimat tanya digunakan untuk menanyakan sesuatu. 

Di setiap akhir kalimat tanya, selalu dibubuhkan tanda tanya (?). 

Kita dapat menggunakan kata siapa, di mana, dan bagaimanapada kalimat tanya.

 

 

Ayo Berdiskusi

Diskusikan dengan temanmu isi gambar dengan mengikuti petunjuk berikut!

·         Duduklah berpasangan dengan temanmu!

·         Amati gambar berikut dengan teliti!


·         Tuliskan pertanyaan-pertanyaan yang sesuai dengan isi gambar tersebut!

·         Tuliskan dengan menggunakan kata : apa, mengapa, kapan, siapa, dimana dan bagaimana.

 

 

Ayo Mengamati

Udin dan teman-teman bermain gerakan menekuk. 

Gerakan menekuk banyak bentuknya. 

Gerak Dasar Menekuk Lutut

Gerakan menekuk lutut bertujuan untuk melatih kekuatan otot paha. 

Selain itu, berguna juga untuk kelenturan kaki. 

Berikut beberapa gerak dasar menekuk lutut.


Gerakan menekuk lutut dapat juga dibuat dalam kegiatan bermain. 

Kita dapat bermain kucing jongkok. 

Bermain kucing jongkok dapat dilakukan di air atau di darat. 

Perhatikan gambar berikut dengan teliti!


Cara Bermain Kucing Jongkok di Darat

1. Tentukan area bermain, dengan membuat garis pembatas lokasi bermain. 

2. Buatlah garis melingkar seolah-olah lingkaran itu merupakan genangan air. 

3. Bagi temanmu menjadi beberapa kelompok! 

4. Setiap kelompok menentukan seorang yang menjadi kucing. 

5. Kucing harus berada di tengah kelompok. 

6. Siswa yang lain dikejar oleh sang kucing. 

7. Apabila dikejar sang kucing, siswa bisa jongkok. 

8. Apabila tidak sempat melakukan jongkok, siswa yang dikejar menjadi kucing. 

9. Ketika berlari harus memperhatikan garis lingkaran yang dinyatakan seolah-olah genangan air. 

10.Ketika tepat berada di atas lingkaran, siswa harus berlari seolah-olah berlari di atas air.

 

 

Ayo Berdiskusi

Diskusikan dengan temanmu kegiatan-kegiatan berikut!

·         Diskusikan contoh kegiatan olahraga lain yang mencerminkan sikap persatuan dalam kebergaman!

·         Tuliskan hasil diskusimu pada tabel berikut!


Kemudian, ceritakan salah satu olahraga yang pernah kamu lakukan bersama temanmu!

 

 

Alhamdulillah untuk pertemuan hari ini kalian telah mengikutinya dengan baik.

Apakah anak-anak bahagia belajar hari ini? (refleksi)

Apakah anak-anak nyaman belajar hari ini?

Apa yang telah kalian pelajari hari ini? (Review)

Terimakasih atas kerjasamanya hari ini dalam pembelajaran. Tetap menjadi anak yang baik.

Mari kita tutup pembelajaran hari ini dengan berdoa.

Ibu guru akhiri, Wassalamu’alaikum Wr.Wb.