Selasa, 06 April 2021

Materi Ajar: Selasa, 6 April 2021

 Hari/Tanggal                : Selasa, 06 April 2021

Kelas/Semester           : II (Dua) / 2

Tema   8                      : Keselamatan di Rumah dan Perjalanan

Sub Tema 1                 : Keselamatan di Rumah

Pembelajaran               : 2

 

Tujuan Pembelajaran

1.      Dengan penugasan, siswa dapat membaca teks pendek yang di dalamnya memuat aturan penggunaan huruf kapital (nama orang) dengan lafal dan intonasi yang tepat.

2.      Dengan penugasan, siswa dapat memperbaiki teks pendek hasil menyunting sesuai dengan aturan  penggunaan huruf kapital (nama orang) dengan benar.

3.      Dengan tanya jawab, siswa dapat memberikan contoh kegiatan bermain yang menunjukkan persatuan dalam keberagaman teman sekolah dengan benar.


Kompetensi Dasar

PKn

3.4 Memahami makna bersatu dalam keberagaman di sekolah.

Bahasa Indonesia

3.10 Mencermati penggunaanhurufkapital (namaTuhan, nama orang, nama agama), serta tanda titik dan tanda tanya dalam kalimat yang benar. 

 Asslamualaikum wr wb , Apa kabar anak soleh solehah? Semoga kita senantiasa selalu dalam lindungan Allah swt.

Untuk hari ini kita belajar kembali ya anak soleh solehah, Sebelum memulai pelajaran jangan lupa untuk sholat dhuha, murajaah harian dan membaca doa ya..

Hari ini kita masuk ke pembelajaran 2 ditema 7 ya..

Video pembelajaran

https://www.youtube.com/watch?v=nHhUCV7EN5c




 

Materi ajar

Udin, Edo, Beni, Siti, Dayu, Meli, dan Lani akan bermain menirukan bagaimana cara binatang berjalan. Mereka akan bermain di halaman rumah Udin.

Akan tetapi, halaman rumah Udin masih kotor. Halaman rumah Udin perlu dibersihkan.



Setelahdibersihkan.Halamanrumahterlihatbersihdanamanuntukbermain.

 

Udin dan teman-teman berbeda agama. Mereka selalu hidup rukun walaupun berbeda agama.

Mereka menunjukkan sikap persatuan dalam keberagaman.Sikap mereka pantas untuk ditiru.

Tahukah kamu contoh kegiatan bermain lainnya yang membutuhkan persatuan?

 



 

Masih ingatkah kamu penggunaan huruf kapital? Huruf kapital dikatakan juga sebagai huruf besar.

Perhatikan penggunaan huruf kapital pada kalimat-kalimat berikut!

Aku, Edo, Beni, Siti, Dayu, Meli, dan Lani akan bermain menirukan gerakan binatang berjalan di air.

Kata Edo, Beni, Siti, Dayu, Meli, dan Lani selalu diawali dengan huruf kapital atau huruf besar.

Setiap awal kata nama orang harus ditulis dengan huruf kapital.

 

TUGAS :


1. Tuliskan contoh kegiatan bermain yang pernah kamu lakukan yang menunjukkan persatuan!

2. Susunlah kalimat di bawah ini dengan tepat!


        


Tidak ada komentar:

Posting Komentar