Minggu, 21 Juli 2019

Materi Ajar: Senin, 22 Juli 2019

Hari/ tanggal                            : Senin/ 22 Juli 2019
Kelas                                        : 2
Tema/ Subtema/Pembelajaran : 1 ( Hidup Rukun)/ 2 ( Hidup Rukun di Tempat Bermain)/ 1
Alat peraga                              : video lagu, gambar kubus ratusan


RINGKASAN MATERI

1.    Ajakan sebagai sikap hidup rukun
Kalimat ajakan adalah kalimat yang digunakan untuk meminta orang lain melakukan sesuatu.
Contohnya mengajak bermain, mengajak belajar, mengajak shalat bersama dan masih banyak lagi. Untuk membuat kalimat ajakan kita dapat menggunakan kata-kata seperti: Ayo, mari, yuk
Mendengarkan pembacaan syair lagu “gembira berkumpul” dan memahami kalimat yang merupakan kalimat ajakan.

Gembira Berkumpul
Ciptaan: A.T. Mahmud
Ayo kawan ayo kawan berkumpul
Berkumpul bersenang senang semuanya
Jangan segan jangan segan bersama
Bersama menyanyi bergembira
Tepuk tangan tepuk tangan
Tepuk tangan bergembira
Sekali lagi sekali lagi
Tepuk tangan kita semua bergembira

Soal Latihan
1)      Berdasarkan lirik lagu “gembira berkumpul”, manakah yang termasuk kalimat ajakan?
2)      Buatlah 2 kalimat ajakan!

2.    Nilai tempat
Membandingkan dua bilangan cacah dengan lebih banyak, sama dengan, dan kurang dari melalui perbandingan banyaknya kubus. Cara untuk menentukan suatu bilangan lebih banyak atau kurang dari dengan membandingkan nilai angka pada tempat ratusan, puluhan, dan satuannya.
Soal Latihan
Ayo bandingkan dua kumpulan kubus berikut. Gunakan lebih dari, kurang dari, atau sama dengan.

1.
2.   
3.
4.

3.    Pola irama melalui lagu anak
Dalam lagu :gembira berkumpul” terdapat pola irama. Pola irama adalah panjang pendeknya bunyi. Panjang pendeknya bunyi dihitung berdasarkan ketukan. Ketukan ditentukan oleh birama. Birama digunakan untuk menentukan ketukan per satu ruas birama. Menyanyikan lagu gembira berkumpul dengan pola irama dan memeragakan gerakan koordinasi antara tangan, kaki, dan kepala meniru gerakan keseharian saat bergembira dan bertepuk tangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar